Showing posts with label tips & trik. Show all posts
Showing posts with label tips & trik. Show all posts

Wednesday, 1 July 2020

Tips Mudah Pembagian Anak SD sampai kelas 2 SD

Hallo semua.....Masih semangat ya. Yuuk belajar lagi. Terimakasih masih setia dengan artikel terbaru saya. Kali ini saya akan memberi tips mudah pembagian anak - anak sampai kelas 2 SD. Untuk kelas 3 SD ke atas dapat dengan menghapal perkalian karena pembagian adalah kebalikan dari perkalian. Yuk kita simak:
  1. Pembagian sampai batas 10, dapat kita gunakan 10 jari kita. Lalu bilangan yang dibaginya dilipat. Sedangkan frekuensi yang dilipat adalah hasilnya.

2. Bilangan lebih dari 10 dapat di hitung dengan membuat gambar bulat - bulat. Misalkan 18 dibagi 3. Maka batas membulatkan gambar 3 bilangan kekanan lalu hitung terus kebawah sampai berjumlah 18. Maka hasil pembagiannya adalah frekuensinya. Silahkan liat contoh gambar berikut


Cara ini cukup dimengerti bagi anak - anak yang kesulitan memahami pembagian. Silahkan liat video saya berikut bila ada yang kesulitan untuk memahami.  Semoga bermanfaat ya....





Sunday, 28 June 2020

Tips dan trik Metode Perkalian dengan 10 jari



Tips dan trik metode perkalian 10 jari

1. Untuk perkalian 2 - 4 kita menggunakan ruas jari kita. Misalkan 3 X 6. Maka jumlah jari 6 dan ruas jari 3. Lalu kita hitung berurutan

2. Untuk perkalian 5, maka kita anggap satu jari bernilai 5. Jika 6x5 maka jumlah jari ada 6. Lalu kita jumlahkan dengan kelipatan 5.

3.Untuk perkalian 6 - 8 menggunakan kedua tangan dikepal. Kita asumsikan jari- jari kita bernilai 6,7,8 baik kanan atau kiri. Misalkan 6 x 8 maka tangan kanan yang dikepal berdiri satu dan tangan kiri berdiri 3. sehingga ada 4 yang berdiri dianggap puluhan. Sedang jari kedua tangan yang masih dikepal dikalikan lalu dijumlahkan hasilnya.

4.Perkalian 9 dengan membuka semua jari tangan. Bila 9 x 3 maka urutan ketiga dari jari dilipat. yang kanan dari yang dilipat sebagai puluhan dan jumlah jari kiri dari yang dilipat sbagai satuan.

5.Selamat Mencoba.....

Liat metode praktiknya yuk di channel youtube. Jangan lupa subscribe and like ya


Begini Cara Menjadi Youtuber


Perkembangan media online yang sangat pesat di seluruh dunia sangat mempengaruhi era global bidang teknologi. Berbagai macam aplikasi yang memudahkan kita menjangkau seluruh dunia hanya dengan satu genggaman benar – benar nyata. Salah satu aplikasi yang saat ini ramai diperbicangkan di seluruh dunia adalah youtube. Aplikasi ini merupakan media bagi siapa saja yang ingin mengunggah video mereka secara bebas. Youtube pun memberikan creatornya dalam menghasilkan uang hanya dengan mengunggah video mereka. Di luar negeri, banyak aktris berlomba menjadi Youtuber . Ada juga youtuber game seperti Pewdiepie. Tidak hanya negara lain, Indonesia pun banyak memiliki yotuber yang memiliki penghasilan fantastis. Sebut saja aktris Baim Wong, Raffi Ahmad dengan RANS Entertainmentnya, Ria Ricis dan masih banyak lagi. Penghasilan mereka dimulai dari ratusan juta hingga milyaran, hanya dengan mengunggah video channel mereka. Disini penulis akan mencoba membahas tahap dalam membuat channel youtube :

  • Membuat akun Youtube menggunakan gmail. Buatlah channel dengan nama yang mudah dikenali.
  • Tentukan tema atau content yang menarik sesuai minat.
  • Bila masih pemula, biasanya peralatan tidak terlalu di perlukan. Tetapi bila ingin lebih serius, selain handpone, peralatan seperti komputer untuk mengedit video, kamera khusus yang berguna merekam isi content patut kita siapkan.
  • Bila berhasil mengunggah video, share ke media sosial agar mendapatkan banyak view atau kunjungan yang melihat channelmu.
  • Nah, syarat yang terakhir yang cukup sulit agar video mu di gaji oleh youtube adalah channel video yang kita unggah harus memiliki 1000 subscriber dan 4000 jam tayang. Baru setelah itu tahap monetize (tahap memasang iklan).
  • Cara mengaktifkan monetize : Pilih menu creator studio, lalu masuk menu (saluran, status dan fitur). Di dalam kolom monetize klik aktifkan. Beri checklist pada kolom yang tersedia.
  • Di dalam kolom monetize, klik bagaimana saya akan dibayar  dan klik mengaitkan akun adsense. Terakhir isi data yang sesuai.
  • Demikian tahapan yang bisa kalian ikuti. Youtube akan membalas email mu bila adsense disetujui. Selamat membuat content seru ya!

Pernafasan Perut bagi Penderita Anxiety Disorder


Anxiety Disorder atau gangguan kecemasan adalah penyakit psikologis akibat situasi tertentu. Perasaan cemas memiliki tahapan atau tingkatannya. Bila cemas tingkat rendah adalah cemas akan sesuatu yang hanya sementara terjadi. Misalkan cemas ketika berada di panggung, cemas ketika melamar kerja atau cemas ketika menunggu seseorang. Sedangkan gangguan kecemasan tingkat tinggi memiliki gejala secara tiba – tiba seperti panas dingin, badan lemas, jantung berdebar bahkan perasaan takut mati dengan waktu cukup sering dan lama. Biasanya gangguan kecemasan ini memerlukan penanganan lebih dengan berkonsultasi di dokter jiwa atau psikiater

Gangguan kecemasan memiliki ragam masalah. Diantaranya gangguan kecemasan umum, fobia (ketakutan terhadap benda atau sesuatu), gangguan kecemasan sosial, gangguan stress pasca trauma dan gangguan panik.

Gangguan kecemasan rata – rata memiliki gejala sesak nafas. Gejala sesak nafas terjadi di karenakan pasokan udara ke paru – paru berkurang. Oleh karena itu, akan kita bahas cara mudah mengurangi bahkan menyembuhkan gangguan kecemasan dengan berlatih nafas dengan perut.

Cara pernafasan perut sangat mudah. Karena dapat dilakukan di mana saja ketika serangan panik terjadi. Pertama, bila kita berbaring maka posisi badan terlentang rileks terlebih dahulu. Bila sedang dalam perjalanan, posisi bisa duduk dengan tegak dan rileks. Taruh satu tangan kita di atas dada, dan satu tangan di atas perut. Mulai dengan menarik nafas melalui hidung  sambil perut dikembangkan lalu tahan nafas. Setelah tahan nafas beberapa detik, hembuskan perlahan sambil mengempiskan perut.

Lakukan teknik pernafasan perut secara berulang. Pernafasan perut sangat baik bagi penderita gangguan kecemasan. Teknik ini mengeluarkan karbondioksida pada tubuh dan pertukaran oksigen secara penuh. Berbeda dengan pernafasan dada, oksigen yang di dapat tidak sebanyak dengan oksigen pernafasan perut.

Pernafasan perut banyak di gunakan untuk olahraga yoga. Manfaatnya detak jantung melambat, tekanan darah menurun sehingga tubuh kita rileks. Pernafasan perut juga membantu merilekskan organ dalam seperti usus dan lambung. Oleh karena itu selain emosi yang stabil, pernafasan perut berguna meningkatkan sistem pencernaan.

Oleh karena itu, tips tadi semoga dapat membantu masalah kecemasan ya. Selamat mencoba.

Solusi Menghadapi Panic Attack atau Serangan Panik

Serangan panik atau panic attack merupakan salah satu gangguan jiwa.  Penderita biasanya memiliki riwayat penyakit lambung. Panic attack adalah keadaan psikis pada otak kita yang secara tiba tiba datang di saat stress atau trauma muncul. Gejalanya bisa berupa jantung berdebar, badan tiba – tiba lemas, panas dingin bahkan perasaan takut mati. Sensasi yang dirasakan penderita panic attack biasanya berbeda tiap orang. Bila keadaan mulai membaik, maka sensasi mulai berkurang.

Pada kasus yang serius, penderita biasanya memeriksakan diri dengan berobat ke psikiater. Berikut tips yang penulis hadirkan berdasarkan pengalaman mengalami sendiri panic attack yang sudah berlangsung selama dua tahun.  Tips ini dapat kita lakukan di rumah atau dimana saja. Silahkan bila ada yang ingin berbagi komentar atau sekedar membaca tipsnya.

  • Sikap pasrah dan ikhlas pada Tuhan dengan banyak beribadah sesuai agama masing – masing.  Bila muslim, bisa dimulai dengan lebih sering beribadah wajib maupun sunah contohnya solat 5 waktu,  zikir , puasa, sholat malam dan memperbanyak membaca Al Quran.
  • Atur 3p  (pola makan , pola hidup dan pola pikir).
  • Pola makan sehat wajib kita ikuti dengan mengindari makanan mengandung minyak, santan, pedas, dan pengawet. Penderita panic attack cenderung memiliki riwayat penyakit lambung. Sehingga pola makan teratur dengan makan sering tetapi porsi sedikit menjadi salah satu cara melawan penyakit ini.
  • Pola hidup sehat harus kita mulai dengan sering berolahraga dari mulai yang ringan terlebih dahulu. misalkan dengan senam pernafasan atau yoga. Dalam kehidupan sehari – hari, isi kegiatan kita dengan hal yang positif.
  • Pola pikir adalah mengubah pikiran negatif menjadi positif. Hal ini sangat penting mengingat penderita sering merasakan sensasi negatif seperti takut mati, takut pingsan. Mulai ubah pola pikir kita misalkan dengan sering berbicara pada diri sendiri bahwa saya kuat, saya sehat dan saya bahagia.
  • Ketika hendak keluar rumah, isi pikiran kita dengan pikiran positif bahwa perjalanan kita akan menyenangkan dan penuh kebahagiaan sembari tersenyum bahagia.
  • Bila sedang dalam perjalanan serangan panik terjadi, maka lihatlah 10 hal yang kita lihat di depan mata kita dan 10 hal yang kita dengar. Misalkan saya melihat pohon, orang berjalan, lampu, pertokoan, jalan dan saya mendengar suara motor, angin berhembus, suara burung dan sebagainya. Ucapkan berulang sehingga pikiran teralihkan dengan hal tersebut dan otak kita menerima hal yang kita  ucapkan tadi.
  • Bila serangan panik terjadi di rumah, tarik nafas teratur, istirahatkan badan dengan posisi duduk. Kepala posisi lebih tinggi dengan menggunakan bantal yang nyaman
  • Ajak bicara orang lain ketika serangan panik terjadi. Cara ini cukup efektif karena fokus kita adalah ke lawan bicara. Bukan pada sensasi yang kita rasakan.
  • Terakhir, hindari lingkungan negatif yang memicu stress. Isi pikiran kita dengan hal hal positif
  • Semoga kita semua di berikan kesehatan dan semangat hidup yang positif. Selamat mencoba….

Ajari Anak Membaca yuk!

Tahun ajaran baru untuk anak masuk sekolah sudah tiba nih. Yuk kita persiapkan anak kita dengan belajar membaca di rumah. Konsep yang penulis hadirkan cukup mudah diikuti. Saya akan kasih tips cara membaca efektif. Usia anak yang tepat untuk belajar biasanya dimulai umur 5 atau 6 tahun. Tergantung ketertarikan anak. Tetapi jangan sampai ada paksaan dari orangtua agar anak dapat menyerap pelajaran dengan baik.

Berikut tahapannya :

  • Kenali anak dengan huruf besar dan kecil. Bisa melalui media papan tulis, alat perangkat mainan kayu, flash card, lagu atau video. Cara mengenalkan huruf cenderung beragam karena ketertarikan anak berbeda. Kuasai huruf besar dan kecil sampai anak benar – benar hapal.
  • Setelah mereka menguasai huruf, maka ajarkan anak dua suku kata terlebih dahulu. Misalkan BO- LA, SA-PU dan sebagainya.
  • Kenalkan tiga suku kata. misal SU-PIR, MO-BIL.
  • Langkah selanjutnya mengenalkan suku kata NG, NGA, NGI, NGU, NGE, NGO misal kata ‘yang’, ‘bunga’.
  • Pelajari suku kata NYA, NYI, NYU, NYE, NYO misal kata ‘nyamuk’, ‘monyet’.
  • Berlatih terus dengan sering membaca buku cerita bergambar agar anak tertarik dengan mengikuti  panduan diatas.

Saat ini, banyak orangtua yang memberikan les tambahan bagi anak – anaknya agar belajar membaca di  luar rumah. Hal tersebut tidak masalah selama konsepnya tidak membebani anak. Karena sebenarnya, kemampuan membaca anak tidak bisa dipaksakan. Permasalahan bertambah dengan masa pandemik di negara Indonesia yang belum kunjung berakhir. Hal ini memberikan dampak bagi kegiatan anak diluar rumah dan sekolah. Oleh karena itu, konsep belajar membaca di rumah semoga dapat menjadikan alternatif belajar bersama orangtua.  Selamat mencoba…….

Alternatif Usaha Jasa Setelah Pandemi

Setelah masa pandemik berakhir, usaha apa yang kira – kira bisa kita lakukan ya?. Disini akan kita bahas alternatif  usaha yang dapat kita lakukan di rumah  dengan minim modal. Mengapa saya katakan minim modal? karena yang kita lakukan adalah usaha bidang jasa. Konsep jasa yang saya tawarkan sangat menarik dan mudah di ikuti. Semoga menjadi inspirasi membuka usaha baru.

Usaha jasa yang saya maksud adalah membuka kursus singkat di berbagai bidang. Contohnya bila ingin masuk bidang kuliner, maka konsep koki cilik sangat mudah ditawarkan bagi pengisi liburan anak – anak. Kursus singkat koki cilik berdurasi dua jam dengan berbagai resep menarik dapat menjadikan alternatif pengisi liburan yang menyenangkan. Mereka diajari membuat resep kue atau masakan yang hasilnya dapat di bawa pulang.  Setiap peserta diberikan sertifikat sebagai bukti kursus menjadikan nilai tambah bagi peserta.  Hal ini berlaku untuk program orang dewasa yang ingin belajar membuat suatu masakan. Diharapkan peserta kursus dapat membuka lapangan pekerjaan sendiri setelah belajar suatu resep masakan. Biasanya kursus diadakan bila anggota berjumlah minimal 5 orang dengan tarif terjangkau.


Selain bidang kuliner, bidang kerajinan dapat juga kita jadikan lahan usaha. Misalkan pembuatan kerajinan tas, boneka atau hiasan lain. Peserta kursus membayar tarif untuk membeli bahan dengan hasil di bawa pulang. Sangat memungkinkan bila kita sendiri yang mengajar kursus, maka kita tidak perlu mengeluarkan biaya menyewa guru lain. Sehingga kita dapat meminimalkan pengeluaran anggaran.

Usaha bidang jasa lain yang dapat kita kembangkan adalah mengajar les di rumah. Usaha ini relatif cukup menjanjikan karena minim modal. Hanya konsep pengajaran harus relevan dengan materi yang diajarkan. Konsep berkualitas dan harga terjangkau menjadikan lahan ini akan semakin berkembang.

Masih banyak bidang usaha jasa lain yang cukup menjanjikan. Tinggal bagaimana kita menatanya. Gali terus potensi diri kita sehingga menjadi pribadi unggul dengan harapan membuka lapangan pekerjaan orang banyak. Apalagi di situasi saat ini, PHK banyak dilakukan perusahaan. Sehingga pengangguran banyak terjadi. Semoga kita semua menjadi pribadi yang tangguh untuk bertahan hidup!

Tips Mengatasi Anak Aktif


Halo ibu - ibu hebat. Saat ini, penulis akan mencoba berbagi tips mengatasi anak yang aktif. Sebelumnya, kita akan mengetahui apa ciri - ciri anak aktif ya. Disekitar kita  banyak anak yang sedari kecil diberikan kelebihan energi. Terutama anak laki - laki. Mereka cenderung tidak bisa diam di satu tempat, melawan, memberontak, tidak bisa diatur dan cenderung mengikuti apa yang mereka tonton dan lihat. Nah, kita belajar bersama - sama yuk. Silahkan share artikel ini bila bermanfaat. Berikut tips mengatasi anak aktif :

  1. Jangan pernah memarahinya. Anak yang aktif cenderung membuat kita kesal dengan perbuatannya. Tetapi jangan sekali - kali memarahinya, apalagi memukulnya. Ingatan anak sangat kuat sekali. Jadilah orangtua yang disegani. Bukan di takuti. Karena ketika takut, mereka cenderung menurut hanya karena kita ada. Tetapi bila kita tidak melihatnya, maka dia tetap melakukan yang kita larang.
  2. Alihkan perhatiannya pada hobi yang dia suka. Anak yang aktif cenderung memiliki rasa ingin tahu yang tinggi. Mereka cenderung memilki otak dan anggota tubuh yang terus berfungsi dan berjalan cepat. Maka ketika dia menyenangi sesuatu misalkan menyanyi, maka masukkan dia dengan les menyanyi. Atau menyukai sepak bola maka ikuti sekolah bola.
  3. Bila muslim, ajarkan anak mengaji dan dasar agama yang baik. Bila Beragama selain muslim. bisa mengikuti kegiatan keagamaan masing - masing. Sehingga anak mengalami pemahaman agama yang baik. Anak yang aktif cenderung melawan. Maka bila kita dasari dengan agama yang baik, ia takut akan Tuhan. Sehingga pemahaman selanjutnya akan lebih mudah.
  4. Pantau kegiatan anak tanpa melarang nya. Misal ketika dia ingin bermain bola tanpa kenal waktu. Maka kita cukup memberi saran  dengan alasan yang masuk akal. Tipe anak aktif justru memiliki rata - rata pendengaran yang cukup baik. Walau kadang mereka pura - pura tidak mendengarnya. Jangan bosan memberikan masukan positif di telinganya.
  5. Berikan perintah dengan mencontohkannya. Misalkan ketika kita memberikan perintah Solat, maka orangtuanya terlebih dahulu mencontohkannya.
  6. Rangkul dan pelukan hangat dari orangtua adalah obat terbaik ketika anak merasa sendiri. Anak yang aktif akan merasakan sedih bila orang lain melarang keaktifannya, maka di situlah pelukan hangat kita membuatnya merasa aman.
  7. Pilih sekolah yang memberikan lingkungan baik bagi anak kita berkembang, baik secara emosi dan aktivitas harian.
  8. Berikan tontonan acara TV yang baik. Anak yang aktif sangat sulit berdiam diri. Maka berikan acara tv yang cenderung mengarahkan pada hal positif. Jauhkan dari film - film kekerasan dan tidak mendidik.
  9. Selamat mencoba...

Postingan Unggulan

Review 6 Drama Korea Terbaru tahun 2020

Annyeonghaseo... drakor mania . Penulis sudah lama ya tidak me review drama korea yang lagi hits. Nah, semoga ulasan penulis kali ini m...

Postingan populer